Minggu, 10 Mei 2015

Cara Memperbaiki Accu/Aki Kering dengan Aman dan Benar

kali ini ane akan berbagi pengalaman  cara memperbaiki aki kering dengan cara yang benar. Nah sebelum ane ulas lebih dalam ane akan kasih tau mana aki yang masih dapat di berbaiki dan sudah tidak dapat di perbaiki, nah yang sudah tidak bisa di perbaiki karena elemen aki sudah rusak, sudah tidak bisa menyimpan daya lagi. Ini di karenakan aki sudah tekor di paksakan untuk di pakai. Nah..segala sesuatu jika di paksakan pasti hasilnya tidak baik gan :D…
Nah..untuk aki yang masih bisa di perbaiki adalah ketika motor habis di pakai masih bisa menyimpan daya walaupun sebentar misalnya masih kuat starter ketika motor habis di pakai.
Nah hal yang pertama di lakukan adalah lepaskan aki motor sesuai prosedur kabel (+) di lepas terdahulu kemudian lepaskan kabel (-).
Kemudian lepaskan tutup aki kering dengan menggunakan obeng (-) kecil. Hati hati gan biar permukaan tutup aki tidak lecet.
Siapkan air suling dan jarum suntik. Sebelum di isi dengan air suling aki di kuras terlebih dahulu gan dengan air garam. Sedikit di kocok kocok lalu keluarkan lagi. Agar lebih akurat balikan aki agar sisa air garam keluar semuanya dan kering. Setelah semuanya kering isi aki dengan air suling kira kira ada jarak 2 cm dari permukaan mulut aki dengan menggunakan jarum suntik. Nah di sini banyak orang yang salah. Biasanya orang langsung menutup aki dengan LEM kemudian di charge atau di pasang langsung di motor. Hal ini seharusnya tidak boleh dilakuakan karena air suling di dalam aki tidak bisa menjadi jell seperti cairan bawaan aki kering sewaktu masih baru. Al hasil ketika aki di tutup atau di pasang di motor air suling akan merembes keluar. Karena ketika aki di aliri listrik cairan di dalam akan terjadi seperti air mendidih. Serapat rapatnya LEM yang di gunakan pasti akan tetap jebol(rembas). Karena aki butuh  udara untuk mengeliarkan uap air suling tersebut.
Cara yang benar adalah ketika awal pengisian air suling, aki kemudian di charge minimal 3 jam  dengan tutup aki masih terbuka. Alangkah baiknya sampai air aki di dalamnya agak kering sendiri, namun jangan sampai kekeringan gan yah maksudnya elmenya masih basah dikitlah gan.
Nah kemudian baru tutup aki dengan menggunakan LEM ya gan..jika tidak air aki di dalam tetap muntah ketika mesin di nyalakan.
Nah seperti cara memperbaiki aki kering dari ane semoga bermanfaat gan..selamat mencoba!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar